Ada beberapa definisi dari para ahli yang dapat memberikan
gambaran pengertian tentang Elektronika, sebagai berikut :
1) Menurut Fitrzgerald, Higginbotham dan Grabel
“Electronics is the branch of Electronical Engineering which deals
extensively with the transfer of information by means of
electromagnetic energy”.
Artinya : Elektronika adalah cabang ilmu listrik yang bersangkutan
secara luas dengan alih informasi menggunakan tenaga
elektromagnetik.
2) Menurut J. Millman
“Electronics is the science and the technology of the passage of
charged particles in a gas, in a vaccum, or in a semiconductor”.
Artinya : Elektronika adalah ilmu dan teknologi tentang
melintasnya partikel bermuatan listrik didalam suatu gas atau suatu
ruang hampa, atau suatu semikonduktor.
3) Menurut E. Carol Young
“The study, design, and use of devices that depend on the
conduction of electricity through a vaccum, gas, or
semiconductor”.
Artinya : Elektronika meliputi studi, perancangan dan penggunaan
piranti-piranti yang berdasar hantaran listrik di dalam suatu ruang
hampa, gas dan semikonduktor.
4) Menurut H.C. Yohannes
Elektronika ialah ilmu yang mempelajari sifat-sifat dan pemakaian
piranti (“devices” = alat) yang asas kerjanya ialah aliran elektron
dalam ruang hampa atau gas (seperti dalam tabung-tabung radio)
dan aliran elektron dalam semipenghantar (seperti misalnya dalam
transistor).
Dari definisi-definisi tersebut pada hakikatnya Elektronika
mempelajari pengendalian dan penerapan gerakan partikel
pembawa muatan (elektron) dalam ruang hampa, gas atau
semikonduktor.
Home »Unlabelled » Pengertian Elektronika
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar